Peringatan Hari Kesaktian Pancasila sebagai Pemicu dan Pemacu Persatuan dan Kesatuan Bangsa

04 Oktober 2016 08:11:31 WIB
Peringatan Hari Kesaktian Pancasila sebagai Pemicu dan Pemacu Persatuan dan Kesatuan Bangsa

Medan,

Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila yang jatuh pada tanggal 1 oktober 2016, Dinas Komunikasi dan Informasi Provinsi Sumatera Utara mengadakan acara coffee morning di Aula Transparansi Dinas Kominfo Provsu, Jumat (30/10).

Peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini diselenggarakan sebagai bagian dari bentuk pengakuan atas keberhasilan bangsa Indonesia dalam mempertahankan Pancasila sebagai Ideologi Negara. “Peringatan Hari Kesaktian Pancasila sebagai upaya untuk mengaktualisasikan peringatan hari kesaktian Pancasila menjadi sebuah pemicu dan pemacu untuk memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa.” Ujar Pelaksana Harian Kepala Dinas Kominfo Provsu H. M. Ayub, SE.

Lebih lanjut dijelaskan, Pancasila mengandung makna yang amat penting bagi sejarah perjalanan Bangsa Indonesia. Karena itulah Pancasila dijadikan sebagai dasar negara Indonesia. Artinya segala tindak tanduk dari orang-orang yang termaktub sebagai warga negara dari Republik Indonesia, haruslah didasarkan pada nilai-nilai dan semangat Pancasila.

Untuk itu diharapkan melalui kegiatan ini dapat memberikan pemahaman kepada masyarakat khususnya generasi muda saat ini tentang makna memperingati Hari Kesaktian Pancasila yang merupakan milik bangsa Indonesia dan sekaligus dapat mengimplementasikannya sehingga dapat menjadi kekuatan dalam menghadapi segala permasalahan yang datang dari dalam maupun luar negeri yang berniat menghancurkan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Generasi Muda saat ini harus memahami dalam meraih kemerdekaan dan mempertahankan NKRI banyak hal yang telah dikorbankan mulai dari pemikiran, harta bahkan nyawa.”Nyawa Kemerdekaan itu Lebih berarti dari pada nyawa sendiri.” Ujar ketua Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Provsu Alauddin, AE SIP

Selain itu ketua LVRI juga mengharapkan kedepannya generasi muda mewarisi nilai-nilai perjuangan 45 terutama nilai- nilai yang memberikan semangat kepada generasi muda untuk tidak mudah menyerah. Dimana di era globalisasi ini generasi muda dituntut untuk memiliki mental yang kuat dan daya saing yang tinggi.

Acara ini dihadiri oleh Kabid Ideologi dan Kebangsaan Masyarakat Provsu Drs. Sudarto Purba. M. AP, kalangan mahasiswa, DPD KNPI Sumut serta Pejabat Struktural dan staf di Lingkungan Dinas Kominfo Provsu. (PIP)

Berita Terkait

Indeks Berita

Polling

Apakah Dinas Komunikasi dan Informatika telah cukup memberikan informasi kepada publik
 Lumayan
 Kurang
 Sangat Bagus

Video

LIVE STREAM | PENGAMBILAN SUMPAH JABATAN & PELANTIKAN PENJABAT BUPATI TAPANULI UTARA & DELISERDANG

Tag

Statistik

Hari Ini : 335
Kemarin : 1,447
Minggu ini : 8,994
Bulan ini : 157,786
Total : 12,539,991
Hits Count : 1,262
Now Online : 16 User