Gubsu Canangkan Car Free Day di Sumut

08 Desember 2014 08:38:11 WIB
Gubsu Canangkan Car Free Day di Sumut

Medan,

Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) H. Gatot Pujo Nugroho, ST, M.Si Minggu (7/12) di Jalan Sudirman Medan mencanangkan program Car Free Day (hari bebas kendaraan) dalam upaya mengurangi emisi gas buang dari kendaraan bermotor di wilayah Provinsi Sumut. Pencanangan sekaligus pelaksanaan pertama event car free day SUmut ini digelar di Jalan Sudirman Medan pada mInggu (7/12) pagi yang diikuti antusias ribuan warga.

Perempatan Jalan Sudirman dan T. Cikditiro yang biasanya diramaikan kendaraan lalu lalang, Minggu pagi itu ditutup dan dibanjiri warga baik yang mengendarai sepeda, sepatu roda dan berjalan kaki dari berbagai usia. Diawali dengan senam sehat bersama, warga masyarakat berbaur bersama Gubsu H. Gatot Pujo Nugroho, ST, M.Si, Wagubsu Ir. H. Tengku Erry Nuradi, M.Si , Kapolda Sumut Irjen Eko Hadi Sutedjo, Walikota Medan Dzulmi Eldin, Bupati Samosir Mangindar Simbolon, Danlanud Medan Kolonel Pnb S Chandra Siahaan dan Kapolresta Medan AKBP Pol Nico Afinta Karo-karo, Ny SUtias Handayani dan Ny ELdin, Plt Sekda Provsu Hasiholan SIlaen, Kepala Badan Lingkungan Hidup Provsu Hidayati dan seluruh pejabat di lingkungan Pemprovsu.

USai mengikuti senam bersama, tepat depan rumah Dinas Gubernur Jalan Sudirman No 41, Gubsu melepas Ratusan Warga Kota Medan yang megikuti kegiatan sepeda santai. Pada saat yang bersamaan, Ketua Tim Penggerak PKK Sumut Hj Sutias Handayani Gatot Pujo Nugroho melepas warga bersepatu roda serta pejalan kaki. Mereka pun kut berbaur bersama Warga berjalan kaki bersama dengan rute mulai dari Jalan Sudirman, Jalan Diponegoro, Jalan Zainul Arifin, Jalan Palang Merah, Jalan jendral Ahmad Yani dan jalan Perdana kemudian kembali lagi ke Jalan Sudirman.

Gubsu menghimbau kegiatan tersebut dapat ditindaklanjuti masyarakat dengan menerapkan dalam keseharian. Menurutnya paling tidak ada tiga hal yang menjadi semangat gerakan itu yaitu menerapkan gaya hidup hemat energi, menjaga lingkungan bersih sekaligus olah fisik agar tetap bugar.

Tidak menggunakan kendaraan bermotor, kata Gubsu, tidak saja mengurangi polusi udara, namun juga menghemat keuangan dengan mengurangi pembelian BBM juga semakin sehat, dan menjalin silahturahim. "Saya tadi sempat bertanya kepada Pak Walikota Medan apakah tidak ada desain atau rencana ke depan untuk tata ruang ruas jalan yang lebih ramah bagi pejalan kaki,  juga diperuntukan untuk pengendara sepeda. Saya senang Pak Walikota Medan sudah merencanakan itu," ujar Gubsu yang langsung disambut meriah para warga yang hadir.

Maka, lanjut Gubsu, kegiatan ini penting untuk diselenggarakan secara periodik dan diterapkan dalam gaya hidup keseharian. "Mari kita gelorakan semangat dan gaya hidup sehat dengan kegiatan berolah raga," tegasnya.

Sebelumnya, Ketua Panitia yang juga Kepala Badan Lingkungan Hidup Provsu Ir Hj Hidayati MSi melaporkan kegiatan Car Free Day yakni pencanangan hari bebas kendaraan bermotor di Sumut atas dasar Keprihatinan terhadap kondisi lingkungan yang telah mengharuskan perubahan kualitas udara ambien perkotaan menunjukkan kecendrungan menurun dalam dekade terakhir yang mengakibatkan peningkatan zat pencemar udara berlangsung secara terus menerus yang dapat berdampak kepada lingkungan dan kesehatan masyarakat.

Kemudian pencemaran udara ambien tersebut tidak dapat dihindari yang dapat dilakukan adalah mengurangi pencemaran, mengendalikan pencemaran dan meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat terhadap pentingnya menjaga kualitas udara yang bersih.

"Pencanangana hari bebas kendaraan bermotor adalah untuk mendukung program pengendalian pencemaran udara dari sumber bergerak (kendaraan bermotor) yang merupakan bagian dari pengelolaan terhadap kualitas udara di Sumut menciptakan udara kita yang lebih bersih dan segar demi peningkatan kualitas lingkungan di Provinsi Sumut," katnya.

Dia juga menambahkan, program Car Free Day itu, merupakan program Pemerintah Provinsi Sumut sejalan dengan gerakan masyarakat peduli lingkungan sebagai upaya mengurangi emisi gas buang khususnya kendaraan bermotor.

Usai kegiatan seluruh peserta juga berkesempatan mendapatkan hadiah langsung dengan undian lucky Draw yang hadiahnya anatara lain Sepeda, Televisi, Handphone, Kompor Gas, Dispenser. Acara penarikan kupon juga diselingi oleh penampilan pentas seni dari SMP4 dengan lagu lingkungan dan tarian serta berbalas pantun dan pementasan seni dari sekolah Adiwiyata.

Berita Terkait

Indeks Berita

Polling

Apakah Dinas Komunikasi dan Informatika telah cukup memberikan informasi kepada publik
 Lumayan
 Kurang
 Sangat Bagus

Video

LIVE STREAM | PENGAMBILAN SUMPAH JABATAN & PELANTIKAN PENJABAT BUPATI TAPANULI UTARA & DELISERDANG

Tag

Statistik

Hari Ini : 593
Kemarin : 1,447
Minggu ini : 9,252
Bulan ini : 158,044
Total : 12,540,777
Hits Count : 2,048
Now Online : 17 User