Terpilih Sebagai Ketua PD-GPMB Provsu, Nawal Edy Rahmayadi : Pentingnya Meningkatkan Minat Baca

05 November 2019 16:12:10 WIB
Terpilih Sebagai Ketua PD-GPMB Provsu, Nawal Edy Rahmayadi : Pentingnya Meningkatkan Minat Baca

Medan,

Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga Provinsi Sumatera Utara Ny. Nawal Lubis Edy Rahmayadi dilantik menjadi Ketua Pengurus Daerah Gerakan Pemasyarakatan Minat Baca (PD GPMB) Provinsi Sumatera Utara (Provsu) Periode 2019-2023 di Aula Raja Inal Siregar Lantai 2 Kantor Gubernur Sumatera Utara Jalan Pangeran Diponegoro Medan, Selasa (5/11).

Pelantikan ditandai dengan penandatanganan berita acara pelantikan antara Ketua PD GPMD Provsu dengan Pengurus Pusat GPMB Tjahjo Suprayogo. Kemudian, pembacaan janji organisasi oleh Ketua PD GPMB Provinsi Sumatera Utara.

Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi mengucapkan selamat atas pelantikan Pengurus PD GPMB Provsu. Hal ini disampaikan Gubsu melalui Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Provinsi Sumatera Utara Halen Purba.

Gerakan Pemasyarakatan Minat Baca sebagai organisasi sosial didirikan di istana Bogor pada tanggal 25 Oktober 2001 yang diprakarsai oleh perpustakaan nasional, Menkokesra, IKAPI, GATBI dan masyarakat pembukuan.

Selanjutnya, Edy Rahmayadi menambahkan untuk mendapatkan generasi muda dengan kualifikasi yang cerdas dan berahlak mulia maka harus membiasakan membaca.

Kemudian Ny. Nawal Lubis Edy Rahmayadi dalam sambutannya mengatakan, organisasi GPMB Provsu hadir untuk meningkatkan minat baca. “Organisasi GPMB hadir meningkatkan minat baca, saya berharap kita semua, pemerintah, masyarakat saling membahu beriringan bersama untuk meningkatkan minat baca di masyarakat”,ujarnya.

Salah satu fokus dalam peningkatan kecerdasan dan kualitas sumber daya manusia ialah minat baca. “Saat ini minat baca anak-anak dan masyarakat kita pada umumnya masih kurang, untuk itu kepada teman-teman semua yang baru dilantik, ayo kita satukan gerak untuk melangkah bersama-sama berkarya dan bekerja untuk meningkatkan minat baca masyarakat khususnya daerah Sumatera Utara” tambahnya.

Usai pelantikan ini, para pengurus diharapkan akan mampu mendorong dan mengembangkan budaya membaca di Provinsi Sumatera Utara. Tjahjo mengatakan, GPMB harus mampu menjadi penggerak komunitas didalam masyarakat.

"Sekali lagi selamat kepada para pengurus yang sudah dilantik pada hari ini. Saya ingatkan jangan sampai hanya sekedar nama, karakteristik GPMB adalah komunitas, relawan, maka spiritnya harus menjadi relawan penggerak komunitas didalam masyarakat," ujar Tjahjo.

otal ada 46 orang pengurus GPMB yang baru dilantik. Ia mengingatkan, GPMB yang merupakan lembaga nonprofit yang dibentuk sejak tahun 2001, berfungsi sebagai wadah bagi masyarakat yang peduli untuk menggerakkan minat baca dan budaya gemar membaca masyarakat di Indonesia, khususnya di Sumatera Utara.

Turut hadir dalam acara itu, dihadiri oleh Ketua umum PP GPMB Tjahjo Suprayogo, Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Provinsi Sumatera Utara Halen Purba, Dewan Perpustakaan Provsu, Para Kepala OPD Provsu/Mewakili, Rektor Perguruan Tinggi/Mewakili serta tokoh literasi.

Berita Terkait

Indeks Berita

Polling

Apakah Dinas Komunikasi dan Informatika telah cukup memberikan informasi kepada publik
 Lumayan
 Kurang
 Sangat Bagus

Video

F1 PowerBoat Danau Toba, Indonesia 2-3 Maret 2024

Tag

Statistik

Hari Ini : 984
Kemarin : 3,058
Minggu ini : 8,534
Bulan ini : 147,480
Total : 12,490,127
Hits Count : 4,643
Now Online : 17 User