Plt. Kadis Kominfo Provsu Ingatkan Pentingnya Validasi Data

16 Oktober 2019 09:49:06 WIB
Plt. Kadis Kominfo Provsu Ingatkan Pentingnya Validasi Data

Medan


Dalam rangka memverifikasi data yang akan dipublikasikan dalam buku Statistik Sektoral Provinsi Sumatera Utara Tahun 2019, supaya data yang di publikasikan valid maka Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Provinsi Sumatera Utara (Provsu) menggelar kegiatan Validasi Data Statistik Sektoral di Aula Transparansi Dinas Kominfo Provsu, Selasa (15/10).

Acara tersebut resmi dibuka oleh Plt. Kepala Dinas Kominfo Provsu H. M. Ayub, SE didampingi Kabid PKP Abdul Aziz, S.Sos, M.AP dan Kepala Seksi Statistik Sektoral Julita, SE.

Plt. Kepala Dinas Kominfo menjelaskan bahwa data yang dihasilkan harus tervalidasi, kredibel agar tidak terjadi margin of error pada data statistik yang dibuat.

Dalam hal ini, lanjut Plt. Kepala Dinas Kominfo, Dinas Kominfo merupakan wali data untuk penyusunan data statistik di daerah serta menjadi perpanjangan tangan dari pemerintah pusat di daerah atas amanat pemerintah pusat dalam penyusunan statistik sektoral di daerah," untuk mengantarkan Sumatera Utara menjadi Provinsi smart", harapnya.

Plt. Kadis Kominfo menambahkan “saat ini telah ditetapkan Peraturan Presiden Nomor 39 Tahun 2019 Tentang Satu Data Indonesia. Dinas Kominfo selaku wali data dari seluruh OPD telah membangun Aplikasi Sistem Pengelolaan Data Sektoral Provsu”, ujarnya.

“Aplikasi ini diharapkan dapat mendorong ketersediaan data yang transparan, berkualitas dan mudah dibagi pakaikan untuk menciptakan perencanaan dan perumusan kebijakan pembangunan yang berbasis data dan masyarakat lebih mudah megakses data-data yang diperlukan. Dengan demikian, era keterbukaan informasi dapat kita penuhi", tutup Plt. Kepala Dinas.

Dr. Sutarman, M.Sc selaku narasumber pertama menjelaskan tentang Metodeologi penyusunan data statistik sektoral, “Saat ini informasi menjadi salah satu hak masyarakat yang wajib dilayani oleh pemerintah. Oleh karena itu pihaknya berharap semua organisasi perangkat daerah (OPD) mengoptimalkan tugas pokok dan fungsinya, khusunya dalam pelayanan publik” ujarnya.

Sutarman menambahkan bahwa data statistik perlu disajikan dalam bentuk yang mudah dibaca dan dimengerti. tujuannya adalah memberikan informasi dan memudahkan interpretasi hasil analisis. secara garis besar ada 3 cara yang sering dipakai untuk penyajian data yaitu tulisan, tabel dan diagram.

Selanjutnya, Masta Juwita Gurning menjelaskan tentang evaluasi penyelenggaraan statistik sektoral dan pembangunan metadata di Provinsi Sumatera Utara, Metadata merupakan informasi yang disusun sedemikian rupa untuk menggambarkan, menjelaskan, menempatkan, memudahkan pencarian, menggunakan, atau mengelola sumber daya informasi. Melalui metadata, pengguna mendapatkan informasi mengenai statistik.

“Dengan tersedianya metadata tidak hanya membantu dalam menginterpretasi, menganalisis, dan memahami data, tetapi juga dapat membantu pengguna dalam mengidentifikasi data-data lain yang relevan dengan data tersebut. BPS mengumpulkan metadata kegiatan setelah kegiatan selesai dilakukan melalui kuesioner Q-Metadata yang dapat diakses melalui sirusa.bps.go.id”, tambah Juwita.

Juwita menambahkan bahwa data juga memiliki peran dalam perencanaan pembangunan nasional, “Dalam penyusunan rencana program baik jangka pendek, menengah, ataupun jangka panjang, data dari BPS menjadi rujukan baik melihat dari tingkat pertumbuhan ekonomi, inflasi, data produksi, bahkan tingkat pengangguran dan lain sebagainya. Dari data itulah dibuat perencanaan melalui konsep dan metodologi dengan ukuran sistematika yang baik sehingga output yang dihasilkan bisa menjadi lebih efektif. “Data dari BPS sangat penting dalam membuat perencanaan pembangunan nasional,” imbuhnya.

Turut hadir dalam acara ini, Kepala/Perwakilan Organisasi Perangkat Daerah Provinsi Sumatera Utara dan staf Bidang Pengelolaan Komunikasi Publik Dinas Kominfo Provsu. (IP)

Berita Terkait

Indeks Berita

Polling

Apakah Dinas Komunikasi dan Informatika telah cukup memberikan informasi kepada publik
 Lumayan
 Kurang
 Sangat Bagus

Video

F1 PowerBoat Danau Toba, Indonesia 2-3 Maret 2024

Tag

Statistik

Hari Ini : 732
Kemarin : 3,058
Minggu ini : 8,281
Bulan ini : 147,228
Total : 12,489,062
Hits Count : 3,578
Now Online : 27 User