Jelang Pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut, Kadis Kominfo Provsu Ajak Masyarakat Sumut Bersatu dan Ikut Sukseskan MTQ Nasional XXVII Tahun 2018

28 Agustus 2018 18:25:57 WIB
Jelang Pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut, Kadis Kominfo Provsu Ajak Masyarakat Sumut Bersatu dan Ikut Sukseskan MTQ Nasional XXVII Tahun 2018

Medan,

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sumatera Utara (Provsu) telah menetapkan Letjend TNI (Purn) Edy Rahmayadi sebagai Gubernur Sumatera Utara (Sumut) dan Drs. H. Musa Rajekshah, M.Hum sebagai Wakil Gubernur Sumatera Utara dalam Pemilihan Kepala Daerah Serentak se-Indonesia Tahun 2018 pada Bulan Juni yang lalu. Kini masyarakat Sumatera Utara siap menanti pemimpin baru, Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara akan dilantik oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo pada tanggal 17 September 2018 di Istana Negara Jakarta.

“Hasil Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara merupakan pilihan rakyat Sumatera Utara. Mari kita menyatu dalam Pembangunan Sumatera Utara yang Bermartabat, Aman dan Kondusif,” ujar Kepala Dinas (Kadis) Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Provsu Drs. H. Mhd. Fitriyus, SH, MSP dalam Dialog Obrolan Pagi Radio Lite 92,8 FM Medan di Jalan Sei Batang Serangan Medan, Selasa (28/08).

Kadis Kominfo Provsu Drs. H. Mhd. Fitriyus, SH, MSP selaku Koordinator Bidang III Panitia Daerah Penyelenggaraan MTQ Nasional XXVII Tahun 2018 juga mengatakan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional XXVII Tahun 2018 juga sudah didepan mata. Kesuksesan penyelenggaraan Event Nasional ini merupakan marwah Sumatera Utara karena telah ditunjuk sebagai tuan rumah.

“Saya mengimbau Instansi vertikal, BUMN, BUMD dan Stakeholder terkait agar mendukung terlaksananya MTQ Nasional XXVII Tahun 2018 dengan memasang umbul-umbul dan spanduk di ruang publik agar informasi mengenai MTQ Nasional XXVII Tahun 2018 sampai kepada seluruh lapisan masyarakat,” ujarnya.

Persiapan pelaksanaan MTQ Nasional XXVII Tahun 2018 di Kota Medan dan Kabupaten Deli Serdang sudah mencapai 98% dan nantinya akan dibuka langsung oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo pada tanggal 6 Oktober 2018 di Arena Utama (Astaka) Jalan William Iskandar Medan tepatnya di sebelah Gedung Serbaguna Pemprovsu dan akan ditutup oleh Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla pada tanggal 13 Oktober 2018. Kegiatan MTQ Nasional XXVII Tahun 2018 juga akan diisi dengan Pawai Taaruf dan Pawai Mobil Hias dari Perwakilan Kafilah-Kafilah 33 Provinsi se-Indonesia. (LIP) 

Berita Terkait

Indeks Berita

Polling

Apakah Dinas Komunikasi dan Informatika telah cukup memberikan informasi kepada publik
 Lumayan
 Kurang
 Sangat Bagus

Video

F1 PowerBoat Danau Toba, Indonesia 2-3 Maret 2024

Tag

Statistik

Hari Ini : 947
Kemarin : 1,313
Minggu ini : 4,361
Bulan ini : 153,152
Total : 12,518,433
Hits Count : 2,087
Now Online : 31 User