PEMKO TANJUNG BALAI INTEGRASIKAN DATA CENTER DAN CCTV KE LAYANAN SUMUT SMART PROVINCE

01 Februari 2019 04:58:45 WIB
PEMKO TANJUNG BALAI INTEGRASIKAN DATA CENTER DAN CCTV KE LAYANAN SUMUT SMART PROVINCE

Medan,

Pemerintah Kota Tanjungbalai baru saja meresmikan data center, command center dan layanan internet publik.  Untuk mengintegrasikan  data center Kota Tanjung Balai ke dalam Sumut Smart Province (SSP), maka Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Tanjung Balai berkunjung ke ruang Sumut Smart Province  yang berada  di lantai 6 kantor gubsu, Kamis (31/01)

“Kami berkunjung ke Sumut Smart Province untuk berkordinasi sekaligus mengintegrasikan data center dan CCTV Lingkungan Pemerintahan  Kota Tanjungbalai dalam Dashbord  Sumut Smart Province”, ujar Sekretaris Dinas Kominfo Tanjung Balai M. Fadly Lubis, SE, M.AP didampingi Kepala Bidang Teknologi Informasi Dinas Kominfo Tanjung Balai Andrinuka Saptana, S.Sos.

Kunjungan tersebut disambut baik oleh Kadis Kominfo Provinsi Sumatera Utara (Provsu)  Drs. H. Muhammad Fitriyus, SH, MSP yang diwakili oleh Kabid Pengelola Komunikasi Publik Dinas Kominfo Provsu Abdul Aziz, S.Sos, M.AP dan Kabid Teknologi Informasi dan  Komunikasi Dinas Kominfo Provsu Dedi Irawan, ST, Kepala Seksi Tata Kelola E-Government Dinas Kominfo Provsu Franky Sihaloho, S.Kom dan Kepala Seksi Pengembangan Ekosistem E-Government Dinas Kominfo Provsu Abd. Qodir Zuhdy, ST

Aziz mengatakan dalam mengelola Sumut Smart Province dibutuhkan Sumber Daya Manusia  yang handal dan untuk mewujudkan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik,  Pemprovsu mengharapkan  Pemerintah Kabupaten  Kota untuk dapat mengintegrasikan data sehingga Sumut Smart Province dapat  menjadi pusat informasi/data yang bertujuan untuk memberikan pelayanan  kepada mayarakat yang transparan, efisien serta berkesinambungan.

Berita Terkait

Indeks Berita

Polling

Apakah Dinas Komunikasi dan Informatika telah cukup memberikan informasi kepada publik
 Lumayan
 Kurang
 Sangat Bagus

Video

F1 PowerBoat Danau Toba, Indonesia 2-3 Maret 2024

Tag

Statistik

Hari Ini : 1007
Kemarin : 876
Minggu ini : 1,887
Bulan ini : 150,678
Total : 12,510,413
Hits Count : 5,557
Now Online : 19 User